Mengantar Angin, Membelenggu Sepi

TARIAN SUARA JIWA ; AMBILLAH JIWA DARI JIWA

KUMPULAN PUISI YOHANIS LANDI
----------------------------------------------------------
Semuanya adalah kumpulan syair-syair Suara Hati yang bangkit dari Jiwa YOHANIS LANDI.
Lahir dan Hidup dalam Belaian Angin Savana, Jauh di Paraing Marapu, Tanah Para Arwah.
Di Kampung halaman terindahku Lewa, Sumba Timur - NTT.
______________________________________________

Kamis, 23 Agustus 2012

PAHAPPA RAMBU MANANDANG


Kutta, winnu, dan kapu
rangkaian jiwa dalam pahappa,
Memerah,
bersatu dalam irama Patalamba,
kayaka-kakalak menggaris langit mengatasi angin..
Rambu manandang bergerak gemulai,
Membelah gempuran bunyi Gong dan Tambur...
Kaki menghentak tanah marapu,
giring-giring persembahkan lagu kepada sang pencipta,
jari-jemari gemulai rambu menari membelai indah,
melukis cinta di hamparan savana,
dan sujud di kaki seribu bukit,
tersenyum,
berbisik,
Akulah Sumba.

(This Is Sumba)

Keerobbo, Waitabula, SBD - NTT
Jumat, 24 Agustus 2012

Yohanis Landi

2 komentar:

  1. Ciri khas tanah timur.... Religius dan Romance... hehehe

    BalasHapus
  2. Jiwa Sumbaku pun Larut dan Terbuai dalam Dekapan Sajak Ana Marapu.
    Seraya Membisu Tapi Tak Diam Melainkan Menari Mengikuti Gemerincing dan Pesona Irama Puisi Itu-Parahang Tau Humba.

    AKU ADALAH SUMBA

    Keren aya... Like

    BalasHapus